Setelah menggunakan virtualbox saya merasa kan beberapa kelebihan dan kekurangan yang dialami oleh teman teman saya juga
beberapa dari kelebihan dan kelemahan virtual box adalah :
Kelebihan
dari VirtualBox,
- Gratis.
- Ringan dibandingkan dengan VMware.
- Mendukung banyak virtual hardisk.
- Video memory (vga), bisa diatur, performa cpu juga bisa diatur persentasenya.
Kekurangan dari VirtualBox.
- Membutuhkan memory yang besar, dan anda harus pandai-pandai mengatur resource memory untuk setiap virtual machine ( jika beberapa virtual machine dijalankan sekaligus ). Low / kekurangan memory dapat membuat semua virtual machine yang sedang running menjadi hang / crash, dan tentu saja terpaksa direboot agar bisa berjalan normal kembali. Pada VMware, jika low memory, tidak sampai hang, hanya menjadi sangat lambat.
- Fitur drag n drop tidak berfungsi, pada banyak virtual machine. Sedang pada VMware, drag n drop berjalan mulus, tidak masalah.
- Network ID untuk satu buah virtual machine, hanya 4 buah. Masih kalah dibandingkan dengan VMware Workstation bisa mencapai 10 buah.
- Dan beberapa fitur yang ada pada VMware Workstation, namun tidak dimiliki oleh VirtualBox.
- Unity, fitur ini keren, virtual machine (Sistem Operasi tambahan) serasa menjadi satu dengan Sistem Operasi host (System Operasi utamanya).
- Terkoneksi ke server.
- Capture movie. apa yang dikerjakan dalam virtual machine, bisa terekam dan dibuat menjadi movie / video.
- Proteksi, ketika akan membuka menu setting pada virtual machine, bisa diset password untuk keamanannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar